Puluhan Desa di Sungai Penuh, Sudah Mendapatkan Rekomendasi Untuk Pencairan DD

INDOSBERITA. ID, SUNGAIPENUH – Berdasarkan data dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kota Sungai Penuh menyebutkan,dari total 65 Desa di Kota Sungai Penuh, baru 38 Desa yang telah mengajukan berkas Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Asli Desa atau RAPBDes ke Dinas Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kota Sungai Penuh.

Kepala Bidang Pemerintahan Desa Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kota Sungai Penuh Dedi Gusrizal mengatakan,dari 38 Desa yang telah mengajukan berkas RAPBDes ke Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kota Sungai Penuh, baru 22 Desa telah mendapakan rekomendasi untuk pencairan Dana Desa tahap 1 tahun 2025.

“22 Desa telah di verifikasi berkasnya, maka mendapatkan rekomemdasi untuk pencairan DD, ” Kata Kepala Bidang Pemerintahan Desa Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kota Sungai Penuh Dedi Gusrizal,Jumat (25/4/2025).

Ia juga mengajak kepada Desa yang belum mengajukan berkas pencairan DD, agar segera mengajukannya sehingga DD bisa cepat di salurkan.

“Biasanya kendala Desa ada yang belum menyusun RAPBDes dan ada juga RAPBDes yang belum di sahkan, ” Ujarnya

Sementara itu, untuk batas akhir penyaluran DD tahap 1 tahun 2025 sampai Juni mendatang, sehingga Desa perlu lebih cepat untuk menyelesaikan RAPBDesnya.

” Jangan menunggu batas akhir penyaluran DD baru mengajukan berkas,kalau bisa lebih cepat kenapa menunggu lama, “Pungkasnya

 

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *