Viral,Tarian Minta THR Mirip Tarian Hora Yahudi Hingga Terjadi Perdebatan
INDOSBERITA.ID,JAKARTA – Momen Idul Fitri,erat kaitannya dengan bagi-bagi Tunjangan Hari Raya atau THR,namun apa jadinya kalau meminta THR dengan keluarga harus pakai tarian.
Baru-baru ini,masyarakat jagat raya di hebohkan tren tarian pemanggil THR atau tarian THR.
Hal inienjadi viral di media sosial,bahkan banyak yang menirunya bahkan ada juga yang mengecamnya.
Para peserta berjoget melompat maju dan mundur ke belakang, disertai dengan gerakan kaki yang serempak.
Dalam beberapa video yang beredar di media sosial, tampak tarian ini dimulai dengan gerakan kaki ke kanan dan ke kiri.
Kemudian diikuti lompatan kecil maju dan mundur ke belakang.
Dalam sebuah event, bangsa Yahudi akan menari, layaknya tarian THR yang viral di media sosial.
Dari video yang dilihat Tribun-medan.com, tarian Hora ini juga dimulai dengan gerakan kaki ke kanan dan ke kiri.
Kemudian, para peserta yang ikut dalam tarian akan melompat kecil ke depan dan ke belakang.
Tak pelak, tarian THR ini pun menuai kotroversi.
Ada yang lantas meminta tarian tersebut tak perlu diikuti, tapi ada juga yang beranggapan bahwa hal tersebut hanya seru-seruan belaka.
Lantas, seperti apa sebenarnya tarian Hora bangsa Yahudi tersebut?
Tarian Hora Bangsa Yahudi
Dikutip dari berbagai sumber, tarian Hora memiliki sejarah yang panjang sebagai bagian dari tradisi bangsa Yahudi.
Tarian ini berasal dari budaya rakyat Israel dan sering dikaitkan dengan simbol penyatuan serta perayaan kebahagiaan.
Hora biasanya dilakukan dalam bentuk tarian melingkar, diiringi lagu seperti Hava Nagila, yang menjadi ikon budaya Yahudi.
Sejarah tarian ini berakar pada upaya untuk menciptakan identitas budaya yang kuat bagi masyarakat Yahudi, terutama selama pembentukan negara Israel pada tahun 1948.
Dikutip dari intisari.grid.id, koreografer pertama Israel menggabungkan elemen-elemen dari berbagai tradisi, termasuk tari Hasid, Balkan, Rusia, Arab, dan Yaman, untuk menciptakan tarian rakyat khas Israel, termasuk Hora.
Tarian ini juga menjadi bagian penting dalam acara-acara keagamaan dan perayaan Yahudi, seperti pernikahan, di mana kedua mempelai sering diangkat di kursi oleh tamu sambil menari melingkar3.
Secara umum, Hora melambangkan kegembiraan dan solidaritas komunitas Yahudi serta terus berkembang sebagai bagian dari budaya rakyat Israel hingga saat ini.
Dikutip dari intisari.grid.id, koreografer pertama Israel menggabungkan elemen-elemen dari berbagai tradisi, termasuk tari Hasid, Balkan, Rusia, Arab, dan Yaman, untuk menciptakan tarian rakyat khas Israel, termasuk Hora.
Tarian ini juga menjadi bagian penting dalam acara-acara keagamaan dan perayaan Yahudi, seperti pernikahan, di mana kedua mempelai sering diangkat di kursi oleh tamu sambil menari melingkar.
Secara umum, Hora melambangkan kegembiraan dan solidaritas komunitas Yahudi serta terus berkembang sebagai bagian dari budaya rakyat Israel hingga saat ini.
Perdebatan
Karena tarian Hora ini identik dengan bangsa Yahudi, tarian THR atau tarian pemanggil THR yang viral belakangan ini pun menuai perdebatan.
Tak sedikit juga yang mengajak umat muslim untuk berhati-hati dalam meniru sesuatu.
Sebab, sejumlah warganet menilai, bahwa penjajahan aqidah bisa dimulai lewat pergeseran budaya.
Oleh karena itu,kita harus mempertahankan budaya Islam dan jangan sampai meniru budaya orang lain.