Tingkatkan Sinergitas,Kapolres Kerinci Bersama PJU Kunjungan Kantor Bupati Kerinci
INDOSBERITA.ID.KERINCI – Kapolres Kerinci AKBP Arya Tesa Brahmana, SIK, melakukan kunjungan silaturahmi perdana ke Kantor Bupati Kerinci setelah serah terima jabatan dari AKBP Muhamad Mujib, SH, SIK pada acara pisah sambut yang digelar pada Jumat, 17 Januari 2025 yang lalu.
Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Penjabat Bupati Kerinci, Asraf, S.Pt, M.Si, bersama jajaran pejabat Lingkup Pemerintah Kabupaten Kerinci. Pertemuan berlangsung di Ruang Kerja Bupati Kerinci di Bukit Tengah Siulak, Selasa, 21 Januari 2025.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Kerinci AKBP Arya Tesa Brahmana menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Kerinci. Ia juga menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat sinergi antara Polres Kerinci dan pemerintah daerah dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Pj. Bupati Kerinci, Asraf, S.Pt, M.Si, menyampaikan harapannya agar kerja sama yang telah terjalin dengan baik selama ini dapat terus ditingkatkan. “Kami menyambut baik kehadiran Kapolres Kerinci yang baru, dan berharap sinergi antara Polres Kerinci dan Pemerintah Kabupaten Kerinci semakin solid demi terciptanya keamanan dan kesejahteraan masyarakat,” ujar Asraf.
Pertemuan ini juga diisi dengan diskusi terkait berbagai isu strategis yang menjadi perhatian bersama, termasuk peningkatan pelayanan publik, penanganan konflik sosial, serta penguatan koordinasi dalam penegakan hukum di wilayah Kerinci.
Silaturahmi perdana ini menjadi momentum penting dalam membangun hubungan harmonis antara institusi kepolisian dan pemerintah daerah, sekaligus menandai dimulainya kepemimpinan baru di Polres Kerinci di bawah komando AKBP Arya Tesa Brahmana, SIK.