Bus ALS Alami Kecelakaan,12 Orang Penumpang Meninggal Dunia
INDOSBERITA.ID,PADANG PANJANG – Kepolisian Polda Padang mengkonfirmasikan terkait jumlah korban akibat kecelakaan bus ALS pada Selasa (6/5/2025).
Untuk korban meninggal dunia berjumlah 12 orang dan 22 orang mengalami luka-luka.
Bus naas yang bernopol B7512 FGA ini mengangkut 30 orang penumpang dan 4 orang merupakan awak bus.
“Kepolisian telah melakukan penanganan awal usai kejadian, melakukan olah tempat kejadian perkara, dan mengamankan barang bukti,”Kata Direktur Lalu Lintas Polda Sumbar AKBP Muhammad Reza Chairul Akbar Sidiq
Sementara itu,pihak Kepolisian dan masyarakat juga ikut membantu penumpang yang menjadi korban bus kecelakaan.
Kepolsian juga telah memeriksa kejadian,menganalisasi penyebab terjadinya kecelakaan,sehingga bisa menghasilkan kesimpulan penyebab terjadinya kecelakaan.