Bupati dan Wakil Bupati Muaro Jambi Sambut Kunker,Kapolda Jambi di Polres Muaro Jambi

Kunjungan Kerja Kapolda Jambi
INDOSBERITA.ID.MUARO JAMBI – Bupati Muaro Jambi, Bambang Bayu Suseno, bersama Wakil Bupati Junaidi H. Mahir menyambut kedatangan Kapolda Jambi, Irjen Pol. Krisno Halomoan Siregar,beserta istri, Ny. Evi Krisno Siregar, dalam kunjungan kerja di Polres Muaro Jambi pada Selasa sore (6/5/2025).
Kegiatan penyambutan berlangsung di halaman Polres Muaro Jambi dan dihadiri oleh Kapolres Muaro Jambi, AKBP Heri Supriawan, S.I.K., M.H., beserta jajaran, serta unsur Forkopimda Muaro Jambi.
Kunjungan kerja Kapolda Jambi ini bertujuan untuk mempererat sinergi antara kepolisian dan pemerintah daerah dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Muaro Jambi.(Adi)